Iklan gratis disini aja !

Minggu, 27 Juni 2010

Kamera SLR untuk Pemula.

Sudah menjadi rahasia umum dikatakan bahwa sistem elektronik camera digital Nikon memakai produksi Sony. Saya bukan ingin mengatakan bahwa Sony lebih baik dari Nikon, kita tentu tahu bahwa Nikon jauh lebih pengalaman dibidang fotografi dibanding Sony. Tetapi Sony lebih pengalaman dibidang tehnologi elektronik dibanding Nikon.
Canon adalah saingan terdekat Nikon pada saat ini, pilihan lensa Canon ditengarai lebih banyak dibanding Sony.
Pada forum ini saya sering menulis bahwa memang sulit memilih bagi mereka yang baru membeli camera pertama kali karena pilihan pertama akan menjadi penentu pilihan selanjutnya.

Sebenarnya bagaimanakah camera yang baik itu? Camera yang baik adalah bila :
1. Bekerja dengan cepat dalam hal focusing, cepat menulis pada memory card, ketersediaan tingkatan shutter speed pada camera.
2. Jeda / delay yang seminim mungkin (kalau bisa tidak ada) antara pengambilan foto pertama dan berikutnya.
3. Noise yang rendah sekalipun bekerja pada ISO tinggi dan cahaya yang minim.
4. Anti getar yang baik (bila dipercayakan pada camera, bukan pada lensanya)
5. Image sensor yang berkwalitas, besar dan tahan panas sekalipun untuk foto burst.
6. Prosesor yang handal, presisi dan cepat dalam mengambil dan merekam gambar dalam memory card. Bila perlu dalam 1 camera menggunakan 2 prosesor.
7. Lain-lainnya seperti baterai yang awet, bodi tahan cuaca dan debu kotoran, shutter yang bisa dipakai ratusan ribu kali.

Ada banyak kriteria yang wajib diemban sebuah camera yang baik, uraian diatas adalah sebagian saja. Kita harus bisa membedakan tugas mana yang harus diemban sebuah camera atau tugas lensanya.

Camera KIT Entry Level yang cukup baik antara lain :

1. Nikon D3000 harga +/- Rp. 4.500.000,- an




2. Canon EOS 1000D harga +/- Rp. 4.750.000,- an



3. Sony A230 harga +/- Rp. 4.000.000,- an



Kalau saya tetap diminta untuk milih di level ini, pilihan saya ada pada Nikon D3000 salah satu sebabnya karena camera ini user friendly untuk pemula, ketersediaan asesori cukup banyak. Keputusan ditangan Anda cocok yang mana jangan terpengaruh iklan atau orang lain karena semua itu adalah camera yang berkwalitas dan baik.
Semoga bisa membantu dan selamat memilih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar